SSIAGA TRANS
Senin, 05 Mei 2014

Pendaki Gunung Rekam Mahluk Misterius yang Diduga Bigfoot

Sosok yang diduga bigfoot.
SAUNG99 - Pendaki gunung dari Kanada telah merilis video, yang diperkirakan sebagai penampakan Bigfoot di pegunungan dekat Squamish, British Columbia. Video ini diambil saat ia melakukan hiking di Tantalus Range, utara Vancouver.


Myles Lamont membagikan video tersebut bukan untuk mencari keuntungan, tetapi sebagai penelitian. Video yang diambil dari atas gunung itu, memperlihatkan sosok hitam yang sedang berjalan di tengah hamparan putihnya salju.

Lamontt yakin, jika sesuatu yang sedang bergerak itu merupakan Bigfoot, sosok misterius yang selalu dicari keberadaannya di Amerika Utara hingga Kanada. Di dalam video tersebut, sosok hitam itu bergerak perlahan ke atas, mendaki gunung.

Kecil sekali kemungkinan sosok hitam tersebut beruang, karena pada saat video tersebut diambil, waktunya hibernasi bagi hewan buas tersebut. Dan jika itu manusia, maka kecil sekali karena pergerakannya cukup cepat di tengah salju yang cukup dingin.

Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai sosok hitam yang bergerak tersebut, namun keaslian video Lamont dipertanyakan keasliannya oleh kelompok pengamat Bigfoot. Kelompok ini serius menanggapi setiap kemungkinan atas kemunculan mahluk misterius tersebut.

Untuk melihat videonya, silahkan klik tautan berikut ini: Mail Online